9 Jurus Suami Sibuk yang Mampu Bangun Kepercayaan Istri

Kesibukan suami dapat memicu kecurigaan istri. Tak hanya bekerja, kadang suami juga sering pergi keluar rumah untuk melakukan hobinya. Sebagai wanita, istri biasanya cukup sensitif. Suami yang menunjukkan perilaku di luar kebiasaan dapat memicu kecurigaan apa lagi jika waktu luang untuk bersama sangat terbatas karena kesibukan.

Suami yang sibuk perlu memahami cara membangun kepercayaan istri. Kepercayaan yang telah diberikan istri harus dijaga dengan baik. Nah, simak tips berikut yang ampuh membangun kepercayaan istri dan membuatnya tenang:

  1. Memberitahu kunci ponsel

Ponsel bisa jadi ranah privasi seseorang, namun bagi yang sudah berkeluarga sebenarnya harus bisa saling terbuka. Istri akan lebih percaya jika dirinya bisa mengakses ponsel suami dengan lebih mudah. Suami yang terbuka berarti tidak menyembunyikan sesuatu dari sang istri. Keterbukaan ini bisa membangun kepercayaan antara suami dan istri.

Foto oleh Tracy Le Blanc dari Pexels
  1. Menghubungi istri saat berada di luar

Suami yang sibuk bekerja, pergi ke luar kota, atau bertemu dengan teman-teman perlu menyempatkan diri untuk menghubungi istri. Bisa hanya berupa pesan singkat atau juga telepon. Begitu juga saat istri mengirim pesan maka perlu untuk segera dibalas. Jika memang sibuk maka bisa menjelaskannya dalam balasan singkat. Suami yang memberitahu keberadaannya saat di luar rumah akan mendapatkan kepercayaan dari sang istri.

  1. Bercerita pada istri tentang rekan kerja atau teman

Suami perlu menjalin komunikasi yang baik dengan istri. Salah satunya bisa dengan bercerita mengenai kegiatan di tempat kerja atau tentang rekan kerja. Istri bisa menjadi teman curhat yang baik bagi suami. Mengenalkan istri pada rekan kerja juga bisa jadi salah satu indikasi yang membangun kepercayaan.

  1. Izin jika ingin pergi ke luar rumah

Suami yang sibuk kadang harus pergi ke luar rumah selain bekerja. Saat akan pergi ke luar rumah tersebut maka perlu untuk memberitahu istri tentang tujuan serta kegiatan yang akan dilakukan. Istri tentu akan lebih tenang jika mengetahui kemana suami pergi dan apa yang dilakukannya. Saat istri berada di luar pun, suami bisa mengiriminya pesan singkat.

  1. Tidak suka berbohong

Istri akan percaya pada suami jika sang suami memang tidak suka berbohong. Suami yang suka berbohong tentunya akan sulit mendapatkan kepercayaan dari istri. Sebaiknya membiasakan diri untuk jujur kepada pasangan agar tidak timbul rasa curiga. Kebohongan kecil yang dibiasakan bisa menjadi kebohongan yang besar. Sejak awal sebaiknya terbuka antara satu sama lain.

  1. Tidak mengkhianati kepercayaan istri

Hal yang terpenting untuk dihindari saat ingin membangun kepercayaan istri adalah mengkhianatinya. Suami yang pernah berkhianat tentu akan sulit mendapatkan kepercayaan lagi. Ketika sudah berkomitmen untuk menikah, maka baik suami maupun istri harus saling setia. Perselingkuhan bisa dimulai dari hal-hal yang kecil. Ada baiknya untuk membatasi diri saat berteman atau bergaul dengan orang lain.

  1. Memberi perhatian yang cukup pada istri

Istri akan merasa tenang jika sang suami memang memberikan perhatian padanya. Suami yang sibuk tetap bisa memberikan perhatian baik itu lewat pesan atau hadiah. Saat pulang kantor, suami bisa membawakan makanan untuk sang istri. Perhatian juga bisa ditujukan pada anak-anak. Suami perlu memberikan perhatian tentang pendidikan dan tumbuh kembang dari anak-anaknya. 

Related Posts

Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
400FollowersFollow
8,385FollowersFollow

Recent Stories