Moms, memasuki pertengahan waktu di bulan Ramadan seperti saat ini kadangkala dibuat bingung dalam menghadirkan menu berbuka untuk keluarga tidak? Apa lagi ya hidangan buka puasa nanti sore?
Mungkin bagi sebagian orang ada saat dimana merasa kehabisan ide untuk mensajikan menu berbuka yang pada akhirnya hanya menyajikan menu berbuka yang itu-itu saja untuk dinikmati oleh anggota keluarga.
Tentunya, menu yang itu-itu saja tersebut jadi membuat anggota keluarga merasa bosan dan momen buka puasa jadi terasa kurang oke. Oleh karena itu penting untuk menghadirkan menu dengan berbagai variasi menarik agar anggota keluarga, terkhusus sang anak yang lagi belajar puasa untuk tetap semangat dalam menjalankan ibadah puasa.
Saat ini, kreasi menu makanan mengalami perkembangan olahan yang demikian pesat. Berbagai makanan kekinian pun hadir untuk menjadi pilihan santapan keluarga. Namun, menu makanan dalam bulan Ramadan rasanya tetap memiliki ciri khas tersendiri untuk dinikmati.
Baca juga Inspirasi Makanan Sehat Special Weekend untuk Anak
Pada bulan Ramadan, makanan dan minuman dengan rasa manis dan gurih seringkali mendominasi untuk dijajakan oleh para penjual takjil atau menu berbuka.
Tak hanya para penjaja panganan untuk buka puasa, menu berbuka dengan varian rasa manis dan gurih ini pun turut diolah dan disajikan oleh anggota keluarga rumah. Bagaimana tidak, cita rasanya yang nikmat memang selalu jadi pilihan.
Pastinya, berbagai menu berbuka dapat Moms dan keluarga sajikan secara mandiri. Berikut inspirasi menu berbuka puasa yang dapat Moms kreasikan di rumah. Jangan lupa untuk mengajak si kecil membantu, pasti jadi lebih seru.
- Croissant Waffle – Croffle
Bahan untuk +/-10pcs:
– 80ml (8-9sdm) Susu cair hangat
– 80ml (8-9sdm) Air Hangat
– 2sdm Gula
– 1sdt Ragi instant
– 2sdm Minyak goreng
– 250gr (25sdm) Terigu pro sedang
– 1/2sdt Garam
– 30-60gr Mentega / margarine
Baluran:
Air dan gula
Topping:
– Mentega
– Nuttela
– Strawberry
– Pisang
– Gula halus
Cara membuat:
– Dalam wadah cukup besar campur susu, air, gula aduk hingga gula larut. Tambahkan ragi aduk dan diamkan hingga berbuih
– Tambahkan minyak, tepung dan garam. Aduk tepung dan garam kemudian campur rata dengan larutan susu hingga membentuk adonan. Diamkan 10menit
– Kempeskan adonan. Diamkan kembali 10menit dan kempeskan lagi
– Gilas memanjang +/-20x50cm dengan ketebalan 0.5cm
– Oles mentega dan tabur sedikit terigu. Lipat menjadi 3 bagian. Rapatkan pinggiran dan gilas memanjang. Ulangi step oles mentega dan terigu kemudian gilas memanjang kembali
– Potong2 segitiga. Sayat bagian tengah segitiga kemudian gulung. Diamkan hingga mengembang 2kali.
Baca juga Seri BABY MILESTONES: Usia 6 Bulan – Mengenal 5 Buah-Buahan Terbaik untuk Si Kecil
– Oles air dan tabur gula.
– Panaskan cetakan waffle dan panggang dengan api sedang hingga kecoklatan
– Hidangkan hangat dengan topping