Oleh Dr. Edi Setiawan Tehuteru, Sp.A(K), MHA.
Air susu ibu (ASI) adalah anugerah Tuhan yang luar biasa bagi manusia. Dengan kemajuan teknologi saat ini sekalipun, belum ada yang mampu membuat susu formula dengan komposisi yang sama dengan ciptaan Tuhan yang sempurna ini.
Dan seperti yang telah kita ketahui bersama, Moms and Pops, ASI adalah sumber makanan terbaik bagi bayi dan tak terhitung artikel yang telah membahas lengkapnya komposisi dan keunggulan ASI bagi ibu dan bayinya.
Kali ini kita akan bahas salah satu manfaat ASI, yaitu kemampuannya dalam mencegah kanker di mana seorang perempuan dapat terhindar dari kanker payudara dengan cara menyusui bayinya sejak lahir.
Baca juga: Hindari Si Kecil Kecanduan Ponsel, Tangkal Sejak Dini Dengan 7 Jurus Ini!
Ketika seorang ibu hamil, maka hormon estrogen dan progesteron menjadi dominan di dalam tubuh ibu. Hormon estrogen merupakan hormon yang dapat menyebabkan kanker payudara ketika mencapai jumlah kadar tertentu. Itulah juga sebab mengapa perempuan yang sudah memasuki masa menopause, jika membutuhkan terapi hormon estrogen, harus di bawah pengawasan yang ketat dari seorang dokter. Dalam kurun waktu tertentu, kadar hormon estrogen dalam darah harus diperiksa. Jika kadarnya tinggi, maka terapi akan dihentikan sementara agar tidak menimbulkan efek samping yang tidak diinginkan, salah satunya adalah kanker payudara.