Makanan dan Minuman Terbaik Untuk Ibu Hamil?

  1. Salmon

Asam lemak omega 3 penting bagi perkembangan otak bayi selain meningkatkan mood. Salmon, dalam hal ini, adalah rekomendasi yang bagus karena selain mengandung asam lemak omega 3, juga terdapat protein dan vitamin D yang dibutuhkan bagi kesehatan tulang dan gigi bayi. Wanita hamil disarankan untuk rutin memakan seafood seperti salmon dan ikan lainnya.

  1. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan seperti kacang polong, kacang tanah, dan lentil merupakan sumber protein, zat besi, folat, kalium, dan magnesium. Semua itu penting bagi ibu hamil. Kacang-kacangan juga mengandung serat sehingga baik untuk pencernaan. Ibu hamil biasanya mengalami masalah seperti sembelit dan wasir. Konsumsi kacang-kacangan yang mengandung serat bisa membantu mengatasi masalah tersebut.

Baca juga: Manfaat Kacang-Kacangan Bagi Ibu Hamil

  1. Ubi jalar

Ubi jalar mendapatkan warna oranye dari karotenoid, pigmen tumbuhan yang diubah menjadi vitamin A dalam tubuh manusia. Bayi membutuhkan vitamin A untuk membantu kesehatan tulang, paru-paru, mata, dan perkembangan kulit. Wortel juga merupakan sumber vitamin C, mangan, dan vitamin B6 yang bisa membantu mengatasi mulai. Kandungan serat dan potasium pada ubi jalar juga sangat baik bagi kesehatan tubuh secara keseluruhan. 

  1. Greek yogurt

Greek yogurt memiliki protein dua kali lipat dari yogurt biasa selain juga mengandung probiotik, vitamin B, fosfor, dan kalsium. Kandungan kalsium membantu menjaga tulang ibu hamil agar tetap kuat serta membantu bayi mengembangkan kerangka yang sehat.

  1. Brokoli dan sayuran berdaun hijau gelap

Brokoli dan sayuran berdaun hijau gelap merupakan makanan super yang kaya serat, vitamin, dan nutrisi yang juga kaya antioksidan, serat, zat besi, kalsium dan folat.

Foto oleh Alisha Mishra dari Pexels

Related Posts

Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
400FollowersFollow
8,385FollowersFollow

Recent Stories