Salam Pesona Indonesia….
Memasuki tahap akhir periode pemungutan suara, persaingan semakin meningkat. Banyak
nominasi yang sebelumnya masih belum banyak ada pergerakan tetapi sekarang sudah
merangkak naik posisinya, bahkan ada yang bisa menembus posisi 3 teratas.
Pada persaingan menuju Juara Umum, Provinsi Aceh masih tetap bertengger di puncak klasemen, ditempel ketat oleh Provinsi Nusa Tenggara Timur dan Provinsi Sumatera Selatan dengan selisih poin yang mulai menipis.
Terkait persiapan penyelenggaraan Malam Puncak Anugerah Pesona Indonesia 2022
sendiri sudah semakin intens koordinasi yang dilakukan antara tuan rumah Provinsi Aceh
dengan Panitia Penyelenggara. Sejauh ini sudah disepakati bahwa penyelenggaraan Malam
Puncak Anugerah Pesona Indonesia 2022 akan dilaksanakan pada hari Jum’at tanggal 25
November 2022 di kota Banda Aceh.
Pada kesempatan ini pula Panitia Penyelenggara menyampaikan kabar gembira mengenai
dukungan yang diberikan oleh Kementerian Hukum dan HAM pada kegiatan API Awards.
Melalui audiensi dan koordinasi yang telah dilakukan, Kemenkumham menyampaikan
apresiasi nya terhadap kegiatan ini karena di berbagai tempat sudah turut membantu
mendorong sosialisasi tentang perlunya pendaftaran Hak Kekayaan Intelektual. Hal ini
terbukti dengan banyaknya Dinas Pariwisata yang sudah semakin aktif dalam mendaftarkan produk-produk ataupun atraksi pariwisata menjadi Kekayaan Intelektual Komunal. Untuk itu Kemenkumham menyampaikan tidak hanya menghadiri Malam Puncak API Awards 2022 di Banda Aceh, tetapi juga akan melakukan penyerahan sertifikat Hak Kekayaan Intelektual kepada beberapa perwakilan Pemerintah Daerah yang hadir serta membuka booth untuk melakukan kegiatan sosialisasi dan konsultasi bagi para tamu undangan yang hadir di acara tersebut.
Memasuki bulan akhir proses voting, Panitia Penyelenggara mengajak seluruh pihak serta masyarakat untuk lebih gencar dalam memberikan perhatian dan apresiasi terhadap pariwisata kebanggaannya agar dapat menjadi yang terbaik dalam ajang Anugerah Pesona Indonesia 2022 (API Awards 2022) dengan cara melakukan voting di akun Instagram @ayojalanjalanindonesia dengan memberikan like, comment dan share. Memberikan like dan comment melalui Facebook @apiaward. Dan view, like serta comment di akun Youtube Channel @apiaward. Lalu dengan SMS dengan mengetik kode nominasi dan kirim ke 99386.
-Finding Indonesia-