Apa Saja Imunisasi Gratis Untuk Bayi 0 – 6 Bulan? Ini 5 Diantaranya!

Apabila memilih jenis imunisasi polio yang berbentuk tetes maka harus diberikan pada si kecil saat sudah lahir serta ketika usianya mencapai 2, 3, hingga 4 bulan. Lain halnya dengan jenis imunisasi polio yang berbentuk suntikan, maka Moms dan Pops hanya perlu memberikan IPV tersebut sebanyak satu kali saja pada saat usia si kecil mencapai 4 bulan. Sehingga kekebalan tubuh buah hati menjadi semakin sempurna dan tidak gampang terserang penyakit berbahaya tadi.

Hepatitis B

Perlu Moms dan Pops ketahui bahwa jenis imunisasi yang satu ini tidak hanya berguna untuk mencegah penyakit hepatitis B karena adanya infeksi hati. Melainkan juga mampu mencegah timbulnya beberapa penyakit komplikasi berbahaya lainnya. Baik itu kanker hati dan juga sirosis yang bisa mengancam jiwa si kecil.

Agar semua penyakit tersebut bisa dicegah, Moms dan Pops bisa langsung memberikan si kecil imunisasi hepatitis B secara berturut-turut sebanyak 5 kali. Dimulai saat buah hati sudah lahir dan juga ketika usianya mencapai 2, 3, 4, hingga 18 bulan yang disuntikkan lewat otot pahanya.

Baca juga Webinar 10 November: Semua Bisa Menjadi Pahlawan Anti Hoaks

PCV

Sebenarnya jenis imunisasi yang satu ini tidak bisa diperoleh secara cuma-cuma melalui puskesmas. Namun meskipun begitu, imunisasi PCV sangat penting untuk kesehatan bayi kedepannya. Hal ini tidak lain karena imunisasi PCV memberikan perlindungan yang efektif untuk bayi supaya mencegah penyakit radang paru alias pneumonia.

Pemberian imunisasi PCV secara berkala dimulai ketika bayi telah berusia 2, 4, 6, dan juga 12 sampai dengan 15 bulan. Dengan demikian, buah hati akan terjaga dari bakteri Streptococcus Pneumoniae. Mengingat penyakit pneumonia sendiri ternyata juga dapat menyebabkan gizi buruk pada buah hati hingga stunting.

Akhir kata, imunisasi memang wajib diberikan kepada bayi yang baru lahir sampai usia tertentu untuk membuat daya tahan tubuhnya tetap terlindungi dengan baik. Melalui beberapa program imunisasi yang ada di atas tadi, Moms dan Pops tidak perlu mengeluarkan anggaran biaya sedikitpun. Sebab, semua program imunisasi tadi telah disediakan secara gratis oleh pihak puskesmas  untuk bayi yang berusia 0 sampai dengan 6 bulan.

Foto utama dari Pexels.com

Related Posts

Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
400FollowersFollow
8,385FollowersFollow

Recent Stories