Tentang Kram dan Sembelit Pada Ibu Hamil, Bagaimana Mengatasi dan Menghindarinya?

Moms, kehamilan merupakan momen yang membahagiakan bagi kebanyakan wanita, tapi juga diiringi oleh berbagai tantangan. Salah satunya berkaitan dengan masalah perut, yakni kram dan sembelit. Kendala semacam ini bukan hanya membuat tidak nyaman, tapi juga bisa merusak suasana hati. Karena itu, para ibu hamil harus tahu cara mencegahnya, dan bagaimana mengatasinya dengan benar.

Mengapa Terjadi Kram Saat Hamil?

Kram perut merupakan gangguan umum yang dialami para ibu hamil, terutama pada usia kehamilan di trimester ketiga atau jelang melahirkan. Meskipun merupakan gangguan yang umum, kondisi ini tidak boleh disepelekan, apalagi dibiarkan. Moms harus segera melakukan tindakan antisipasi agar nyeri kram segera reda, serta mencegahnya datang lagi.

Ada beberapa alasan yang membuat ibu hamil mengalami kram. Di antaranya adalah ukuran rahim yang semakin besar menyesuaikan dengan ukuran janin. Pada kondisi semacam ini, ligament yang menghubungkan rahim dengan tulang panggul akan meregang semakin kencang, sehingga memicu terjadinya kram.

Hal ini tentu saja tidak bisa dicegah, karena justru janin memang harus terus mengalami perkembangan secara wajar agar bisa dilahirkan dalam kondisi normal. Penyebab lainnya adalah ketika ibu hamil terlalu lama berdiri atau duduk. Ukuran janin yang membesar membuat tekanan semakin bertambah pada otot, sendi dan pembuluh darah di area perut.

Baca juga Kemenkes Tambah Vaksin Indovac untuk Booster ke-2

Kram perut pada ibu hamil juga bisa disebabkan oleh perubahan posisi rahim, adanya gas berlebih karena makanan berada lebih lama di usus besar. Seks ketika hamil tua juga bisa memicu kram yang diikuti dengan sakit pinggang ringan. Masalah kesehatan lainnya seperti batu ginjal, kista, radang usus buntu atau infeksi saluran kemih juga bisa menjadi penyebab lain kram perut.

Cara Tepat Mengatasi Kram Perut untuk Ibu Hamil

Ketika kram perut menyerang, tidak perlu panik karena ini hanya akan memperparah keadaan. Duduk atau berbaring secara perlahan-lahan merupakan gerakan yang sangat direkomendasikan. Pastikan Moms tetap tenang, lalu lakukan gerakan olahraga ringan. Setelah berada di kondisi yang tenang, minum air putih perlahan-lahan, lalu berendam di air hangat.

Related Posts

Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
400FollowersFollow
8,385FollowersFollow

Recent Stories