ROOM
Salah satu kamar best deal adalah tipe suite dengan rate kisaran 1.3 jutaan. Luas kamarnya 46 meter persegi, lengkap dengan area duduk, area kerja, minibar serta kamar mandi luas dengan area shower room dan kloset yang terpisah. Tipe lainnya adalah Deluxe dengan luasan 32 meter persegi yang cukup luas dan lapang.
FITNESS CENTER & POOL
Fasilitas kebugaran berada di lantai 3. Area fitness center nya cukup memadai dengan beberapa alat treatmill dan alat-alat weightlifting. Sementara di area luarnya terdapat infinity pool dengan pemandangan langsung menghadap ikon dari Margo City. Kolamnya sendiri terbagi menjadi kolam anak dan dewasa. Relatif aman untuk anak-anak bermain sementara para orang tua bisa mengawasi dari beberapa lounger chair yang disediakan di tepian kolam.
M POOL & BISTRO
Di sisi kolam renang, ada area Bistro yang menyajikan menu-menu ala carte dan minuman. Harganya sangat terjangkau, untuk secangkir kopi mulai dari Rp 35.000,-. Makanannya pun sangat terjangkau dengan porsi yang cukup besar. Untuk menu Suki & Grill, dibanderol Rp 200.000,- untuk 2 pax.
Setiap Jumat dan Sabtu, M Pool Bistro juga mengadakan BBQ Buffet Night dengan harga Rp 200.000,- per pax. Berbagai hidangan laut seperti udang, kerang dan ikan, dibakar secara live cooking. Selain itu juga ada menu-menu pasta, sushi dan beragam menu penutup yang cantik dan menggugah selera. Tidak hanya itu, makan malam juga akan dihibur dengan live music atau DJ Performance. Jika tamu ingin suasana yang lebih private, bisa mereservasi VIP Room tepat di atas M Pool & Bistro.
Jadi Depok bukan hanya sekadar kontroversi, Depok juga bisa dijadikan tujuan staycation. The Margo Hotel, hotel terbaik di Depok siap membuat pengalaman staycation menjadi menyenangkan dan memorable.
Jl. Margonda No.358
Kota Depok, Jawa Barat – 16424