Moms, MPASI merupakan Makanan Pendamping ASI yang secara khusus diberikan kepada anak ketika usianya sudah mencapai 6 bulan. Sebab, jika MPASI diberikan terlalu dini dikhawatirkan akan ada berbagai macam risiko yang mungkin saja terjadi tanpa diketahui.
Mengingat saluran pencernaan pada buah hati memang masih belum begitu sempurna. Untuk mengantisipasi hal tersebut, Moms bisa memberikan berbagai macam pilihan Makanan Pendamping ASI yang ada di bawah ini.
Alpukat
MPASI yang pertama ini tentunya selain menyehatkan juga dikenal sebagai jenis buah-buahan yang mengenyangkan. Kandungan lemak sehat dan juga protein yang ada di dalam buah alpukat begitu melimpah sehingga sangat baik untuk pertumbuhan buah hati.
Menariknya lagi, ternyata komposisi lemak yang ada di dalam buah alpukat tersebut jumlahnya hampir setara dengan ASI. Cara penyajian buah alpukat untuk dijadikan sebagai MPASI yang mudah diaplikasikan yaitu dengan menghaluskannya terlebih dahulu.
Meskipun memang baik dikonsumsi untuk si kecil, namun pastikan jangan terlalu banyak memberinya buah-buahan secara berlebihan ya! Imbangi juga dengan jenis Makanan Pendamping ASI yang lainnya supaya kebutuhan gizi dan juga nutrisi di dalam tubuhnya tetap tercukupi sehari-hari.
Baca juga Indonesia Sambut Delegasi Anak ASEAN Pada Perhelatan The 7th ASEAN Children’s Forum
Brokoli
Moms pasti sudah tidak heran lagi jika sayuran yang bernama brokoli ini sangat baik untuk kesehatan tubuh. Sayuran berwarna hijau ini mengandung kalsium, folat, dan juga serat yang sangat berguna untuk buah hati saat memasuki masa pertumbuhan. Potong kecil-kecil sayur brokoli lalu kukus sampai terlihat lembut supaya anak mudah saat memakannya.
Wortel
Sayur wortel memang terkenal dengan kandungan vitamin A yang dimilikinya, tetapi jangan salah! Ternyata wortel juga mengandung zat beta karoten yang sangat baik untuk kesehatan tubuh si kecil lho!