ALEXANDER VADIMITRA: Keresahan, Kesempatan, Keberanian dan .., jadi!

Kesempatan belajar dan berkembang  tidak ada habisnya dan tidak ada kata terlambat. Jadi, lakukan saja dulu, jangan lupa untuk rendah hati dan komunikatif dengan lingkungan. AAA :  Adopt, Adjust, & Actualize it

Ini salah satu kutipan yang diyakini Alexander Vadimitra. Akrab disapa Vadim, punya dedikasi tinggi pada bidang seni, musik, dan akting. Ayah satu anak ini juga merupakan pendiri Alva Primero Academy & Management, sebuah wadah atau tempat untuk seseorang berlatih dan mengembangkan kompetensi.

Bukan tanpa alasan, Alva Primero Academy & Management lahir atas pengalaman dan keresahan Vadimitra akan sulitnya kesempatan dan keberanian seseorang  tampil di depan umum. Padahal sudah sering berlatih agar tampil dengan percaya diri dan berani.

“Seringkali banyak yang berlatih, tidak memiliki kesempatan untuk tampil. Ada kesempatan untuk tampil, namun belum berani atau ragu mengambil kesempatannya karena kurang percaya diri bahkan di acara keluarga sendiri,” jelas Vadimitra.

Berbekal dari pengalamannya bekerja dan berkarya di bidang broadcasting, event, juga education, mendorong  Vadim menghadirkan akademi yang tidak hanya menjadi wadah untuk seseorang berlatih. Tetapi juga bekal kompetensi  ini dapat diekspresikan dalam bentuk karya di bidang musik, seni, akting, berbicara di depan publik dan olahraga.

Bahkan memperoleh kesempatan diundang mengisi acara-acara on-air televisi, radio, maupun tampil off-Air, hingga  acara-acara kenegaraan  di kancah nasional maupun  internasional. Begitupun kesempatan tampil di berbagai acara perusahaan jadi semakin terbuka.

“Cara mengatasinya hanya dengan repetition, sediakan fasilitasnya, lakukan, kemudian dicoba secara profesional dan real sebagaimana memasuki dunia industri kreatif.  Saya beruntung hingga saat ini masih aktif dan mengalami langsung di lapangan. Jadi  sangat ingin berbagi pengalaman tersebut,” lanjut pria humoris ini.   

Tak hanya berdedikasi  memberi wadah bagi siapa saja yang ingin berlatih dan mengembangkan bakat serta  kepercayaan diri, Vadim turut memberikan karya-karya terbaiknya.

Sejak 2015 hingga  2023, dia  telah memproduseri karya lagu-lagu Indonesia.  Kurang lebih ada 8 lagu remaja maupun dewasa, ditambah 12 lagu anak Indonesia.

Dalam waktu dekat, direntang bulan Juni-Juli 2023, Vadim akan  me-release lagu baru.  Diantaranya berjudul “Warisan Budaya Indonesia”, “Selama Ada Cinta”, “Satu”, “Senandung Untuk Bumi”, “Sang Pemenang”, “Keliling Indonesia”, “Surga di Telapak Kaki Bunda”, “Hari Yang Indah”, “Permata Hatiku”, dan masih banyak lagi.

Mom and Pops, tertarik mau coba mengembangkan bakat putra-putrinya? Boleh ya dicoba bergabung Bersama Alexander Vadimitra  di Alva Primero Academy & Management. Temukan bakat dan kompentensi anak dan membuat mereka semakin percaya diri dan berani mengekspresikan diri.   

Related Posts

Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
400FollowersFollow
8,385FollowersFollow

Recent Stories