5 Langkah Mencegah si Kecil Terserang Diare

Moms, mencegah si kecil terserang diare merupakan cara yang bijak yang harus dilakukan orang tua. Untuk itu, ada langkah-langkah pencegahan yang harus dilakukan. Bukankah ada pepatah yang mengatakan bahwa mencegah itu lebih baik daripada mengobati. Ya, daripada orang tua harus kelimpungan karena anak terserang diare, lebih baik mencegahnya sebelum terjadi.
Diare merupakan salah satu jenis penyakit yang rentan menyerang bayi dan anak kecil. Hal ini disebabkan sistem pencernaan si kecil belum terbentuk sempurna. Sebagian besar diare pada anak disebabkan oleh infeksi virus maupun infeksi bakteri atau parasit, alergi, dan keracunan makanan.
Umumnya, gejala diare akan sembuh sendiri dalam 1-2 hari. Namun, apabila lebih dari dua hari, ada kemungkinan si kecil mengalami masalah yang lebih serius.Tanda si kecil mengalami diare adalah sering BAB dan mencret, perut kembung, mual, muntah, nyeri perut, dan kram.
Berikut ini beberapa hal yang harus Anda lakukan untuk  mencegah si kecil terserang diare

5 Langkah Mencegah Si Kecil Terserang Diare

1. Jaga Kebersihan Makanan dan Minuman Si Kecil

Agar si kecil terhindar dari diare, Anda harus senantiasa menjaga kebersihan makanan dan minuman si kecil. Pastikan makanan dan minuman yang dikonsumsi si kecil sudah dalam keadaan bersih dan matang. Jaga anak agar tidak jajan sembarangan. Sebagai solusinya, Moms bisa membuat sendiri di rumah camilan kesukaan anak. Dengan begitu, kebersihan makanan dan minuman yang dikonsumsi anak pun menjadi lebih terjamin.

Baca juga Bird Watching Fakfak, Burung-Burung Surga di Habitat Aslinya

2. Ajarkan Si Kecil Rutin Mencuci Tangan

Ajarkan dan biasakan  si kecil untuk selalu mencuci tangan,  terutama sebelum dan sesudah makan, setelah keluar dari kamar mandi, setelah bermain, dan setelah memegang benda yang kotor. Hal ini harus selalu dilakukan oleh orang tua karena terkadang anak melupakannya, apalagi jika sudah asyik bermain.

Related Posts

Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
400FollowersFollow
8,385FollowersFollow

Recent Stories