RUNCING Gelar Relawan Ajar untuk Anak-anak Kampung Baru Nelayan Cilincing 22-23 Juni

Moms dan Pops, pendidikan dasar bagi anak-anak sangat penting ditempuh guna memperoleh bekal pengetahuan dasar hingga perilaku sopan santun yang dapat diterapkan anak dalam kehidupan sehari-hari. 

Namun, sayangnya di Indonesia, masih terdapat keterbatasan akses untuk anak-anak menempuh pendidikan formal mulai dari sekolah dasar (SD). Salah satunya bagi anak-anak di Kampung Baru Nelayan Cilincing, Jakarta Utara. 

Berdasarkan Data Badan Pusat Statistik (BPS) pada tahun 2021 menunjukkan bahwa akses pendidikan formal tingkat SD sampai dengan SMP di Kelurahan Cilincing masih sangat terbatas. 

Berangkat dari keprihatinan tersebut, mahasiswa LSPR bersama komunitas Sekolah Di Utara menyelenggarakan program Ruang Belajar Untuk Cilincing (RUNCING) yang bertujuan memberikan akses pendidikan informal bagi anak-anak di Kampung Baru Nelayan Cilincing yang tidak dapat menempuh pendidikan TK sampai dengan SD. 

Program RUNCING terdiri dari Relawan Ajar yang akan diselenggarakan pada 22 hingga 23 Juni 2024 di RPTRA Cilincing Berseri. Serta donasi buka yang akan diserahkan pada 30 Juni untuk anak-anak Kampung Baru Nelayan Cilincing. 

Adapun, Relawan Ajar menggandeng para relawan dengan latar belakang akademis yang beragam untuk memberikan edukasi informal seperti adab dan budi pekerti, berhitung, menggambar, hingga ilmu pengetahuan kepada anak-anak usia 3 sampai dengan 12 tahun. 

Sekolah Di Utara sebelum direnovasi. Dok. RUNCING.

Selain itu, RUNCING juga akan merenovasi tempat belajar yang sebelumnya telah dibangun oleh komunitas Sekolah Di Utara untuk anak-anak di Kampung Baru Nelayan. 

Ketua Media & Partnership RUNCING, Muhammad Febriansyah Litawan mengatakan program tersebut merupakan momentum bagi masyarakat untuk berkontribusi nyata dalam memberikan edukasi bagi anak-anak Ciling. 

“Program ini bukan hanya tentang seremoni peluncuran The New Face of Sekolah Di Utara, tetapi juga menjadi momentum bagi masyarakat untuk berkontribusi nyata dalam memberikan edukasi bagi anak-anak Cilincing yang sulit dalam mengakses pendidikan formal,” ujar Febriansyah, seperti pernyataan yang diterima ParentsGuide.co. 

Related Posts

Comments

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
400FollowersFollow
8,385FollowersFollow

Recent Stories